Pelatihan Komunikasi Efektif untuk Profesional

pelatihan komunikasi efektif

Apa itu  komunikasi efektif? Selaras dengan hakikat komunikasi yaitu mencapai kesepahaman bersama (mutual understanding),  itulah filosofi komunikasi efektif. Bagi seorang profesional,  diartikan sebagai  sebuah jalan membangun dialog  seorang pribadi dengan pribadi lainnya  sesuai dengan  tujuan yang diharapkan (direncanakan). Di dalamnya terdapat tiga hal yang penting yaitu manusia, media dan pesan.

Komunikasi efektif  terjadi karena komunikator (pengirim pesan) dan komunikan (penerima pesan) mencapai kesamaan makna.  Harapannya, komunikasi efektif mengasilkan perubahan pandangan, memberikan pengaruh sehingga melahirkan perubahan sikap bagi penerima pesan. Wilbur Schramm menyebutkan komunikasi sebagai suatu proses berbagi atau sharing process. Hal ini bisa dimaknai bahwa komunikasi merupakan upaya menumbuhkan kebersamaan (commonness) dengan lawan bicaranya. Sementara,  komunikasi efektif juga dikenal istilah the communication is in tune. Artinya kedua belah pihak saling berkomunikasi dan sama-sama mengerti pesan yang sedang dibicarakan.

Di dalam kehidupan keseharian  seorang profesional. Entah Anda seorang ASN, pebisnis, pengusaha, guru, advokat, konsultan, dokter, karyawan swasta dll, semuanya memerlukan  komunikasi efektif. Di mana  komunikasi efektif bukan sebuah bakat, akan tetapi keterampilan yang bisa dimiliki asalkan terus diasah dan dilatih.  Keberhasilan komunikasi efektif seseorang selalu berdampak pada keberhasilan karir seseorang. Komunikasi efektif melahirkan kesuksesan, komunikasi yang tidak efektif (buruk) melahirkan kegagalan dalam segala bidang.

Untuk itulah, menjawab akan kebutuhan demikian, diperlukan sebuah  training komunikasi efektif untuk profesional. Sebuah training yang bakal membongkar rahasia  beberapa hal, diantaranya:

  1. Filosofi Komunikasi Efektif
  2. Mindset (Pola Pikir) Komunikasi Efektif
  3. Unsur-Unsur Komunikasi Efektif
  4. Faktor-Faktor yang Memengaruhi Komunikasi Efektif
  5. Langkah-Langkah Menyusun Pesan
  6. Teknik Komunikasi Efektif
  7. Bedah Kasus Komunikasi Efektif

Metode Pelatihan

  1. Ceramah Paparan Konsep
  2. Diskusi Kelompok
  3. Praktik/Latihan
  4. Studi Komparasi Bedah kasus

Menjawab kebutuhan tersebut. Kami, Komunikasyik.com  (Sebuah perusahaan Training Komunikasi Terapan) menyediakan trainer untuk melatih pada profesional, jajaran manager dan pimpinan perusahaan atau karyawan untuk mempunyai sebuah keterampilan  komunikasi efektif dalam rangka meraih kesuksesan dalam bisnis dan karir. Bagi Anda yang ingin menyelenggarakan sebuah pelatihan/workshop/training komunikasi efektif  segera menghubungi kami di nomor WA: 082123147969 atau email komunikasyikindo@gmail.com.

Salam

Yons Achmad
Penulis & Trainer
CEO Komunikasyik.com
www.komunikasyik.com
WA: 082123147969